Select Menu

Slider

Visit Sambau

Info Keg. Daerah

Musrenbang

My Place

Galery Foto

Kampung Tua Sambau

Videos

» » Profil Pulau Putri Kel. Sambau Batam
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Pulau Putri yang ada di wilayah Kelurahan Sambau Batam
Latar Belakang Pulau Putri 
Selain Pulau Nipah (atau Nipa), Batam memiliki dua lagi pulau yang dinyatakan sebagai pulau terluar di Indonesia, yakni Pulau Batu dan Pulau Puteri. Keduanya menyimpan keindahan panorama yang kerap membuat wisatawan berdecak kagum. Di Pulau Puteri yang terletak di Kelurahan Sambau Kecamatan Nongsa, selain memiliki keindahan pantai, pulau bermercusuar ini juga menyimpan legenda dan kisah misteri yang justru sering menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal dan mancanegara. Konon, sesuai dengan namanya, pulau itu dijaga oleh seorang puteri cantik. Di saat-saat tertentu, puteri itu sering meminta tumbal seorang perjaka.

Menurut cerita warga, sudah ada enam pemuda yang tenggelam di pulau tersebut. Warga yakin, mereka tenggelam karena diambil oleh puteri penunggu pulau tersebut. Menariknya, penunggu Pulau Puteri kabarnya hanya mengambil pemuda lajang. Tak pernah ada kejadian, perempuan menjadi korban keganasan ombak Pulau Puteri. Menurut cerita warga, dulunya pulau ini memiliki pasir yang sangat putih dan bersih. Turis-turis asing, seperti dari Eropa, Jepang dan Korea, katanya, termasuk yang pertama menjejakkan kaki di Pulau Puteri. Mereka berenang dan camping di pulau itu.

Saat ini, pulau yang memiliki panjang 199 meter dan garis tengah 50 meter ini memang sudah berubah. Mulai terjadi abrasi dan pasirnya pun tak seputih dulu lagi. Tapi, keindahan Pulau Puteri masih bisa kita nikmati. Bagi mereka yang ingin menikmati pantai, sekaligus mencari suasana luar negeri di seberang timur, bisa mengunjungi Pulau Puteri. Jejeran kapal tanker di Selat Malaka, menguatkan kesan kita benar-benar berada di perbatasan dengan negara lain.

Pulau Putri adalah satu dari 92 pulau terluar Indonesia. Pulau terluar berarti pulau yang menjadi batas langsung antara Indonesia dengan negara tetangga.  Pulau Putri terletak di perairan Nongsa Kelurahan Sambau Kecamatan Nongsa Kota Batam, kurang lebih 1 Km  di lepas pantai wisata Pantai Nongsa. Posisi Pulau Putri memang sangat strategis, persis di emperan Selat Singapura yang merupakan selat tersibuk di dunia, dan berbatasan langsung dengan negara Singapura dan Malaysia.

Sebagai pulau terluar, pulau Puteri dikokohkan keberadaannya dengan berdirinya sebuah tugu setinggi 160 centimeter di gugusan pasir pulau Puteri. Di tugu tersebut, terpahat lambang negara garuda pancasila. Di bawah lambang itu, tertulis Negara Kesatuan RI, Pulau Nongsa dan koordinat 01 derajat 12′ 29″ Lintang Utara dan 104 derajat 04′ 47″ Bujur Timur.

Di pulau Puteri juga terpacak instalasi menara suar di bawah pengawasan Distrik Navigasi Klas I Tanjungpinang, Dirjen Perhubungan Laut. Mercusuar yang menyala di lantai paling atas menara suar tersebut dengan tujuan untuk membantu navigasi kapal laut. Mercusuar tersebut memakai listrik tenaga surya.

Waktu yang ditempuh ke Pulau Putri dari Pantai Nongsa kurang lebih 10 menit dengan menggunakan perahu tradisional. Pulau Putri terdiri atas tiga bagian. Tiga bagian pulau ini menyatu saat laut surut dan terpisah ketika air laut pasang, sehingga tampak seperti tiga pulau terpisah. Pulau utama, berukuran kecil. Kelilingnya kurang lebih 300 Meter. Pantai yang berpasir putih menghadap ke pantai nongsa. Di sisi pulau yang menghadap selat singapura tidak ada pantai, melainkan tebing berbatu miring untuk mencegah abrasi. Ombak saat air pasang sangat besar.

Pulau kedua, yang terletak di timur pulau utama kondisinya memprihatinkan. Hampir setengah badan pulau mengalami abrasi, menyisakan tebing  setinggi kurang lebih 10 meter. Jarak antara Pulau Putri dengan Pantai Changi singapuran kurang lebih 13 Km. dan kurang lebih 16 Km ke Pesisir Pengerang, Johor-Malaysia.

Fasilitas di Pulau Putri milik resort-resort di kawasan nongsa: Batam View, Turi Beach, Nongsa Point Marina, di antaranya Banana boat, jetski, atau flying fish.

Profil ini akan diperbaharui selengkap-lengkapnya

About Unknown

Selamat Datang di Blog Kelurahan Sambau Kec. Nongsa Kota Batam "Biographical Info" Hanya Untuk Berbagi Info tentang Aktivitas Kami, Salam Kenal dan Semoga Sukses Selalu
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar